Sunday, March 25, 2018

MIMPI HOPPING ISLAND KE BELITUNG


Pertama kali ke Belitung, pada Desember 2016 silam itu 2 minggu setelah mengajukan surat resign ke kantor. Jadi waktu itu sih semacam trip hura-hura demi merayakan “kelulusan” dari kantor media di bilangan Palmerah tersebut. Sayangnya, trip waktu itu berada di pertengahan musim penghujan sehingga hampir setiap hari mendung tebal dan gelap menggelayut di langit Bumi Serumpun Sebalai. Akibatnya, saya cuma bisa hopping beach alias main-main di pantai sambil ditemani  gerimis yang mengundang. Saya tidak bisa menyeberang ke pulau-pulau, bahkan pulau Lengkuas yang terkenal itu karena cuaca buruk dan ombak besar di lautan. *Kapal oleng, Kapten!*

September 2017 saya berkeinginan untuk traveling ke Belitung bersama beberapa teman. Namun apa daya, pekerjaan yang datang di saat-saat terakhir membuat saya harus membatalkan trip tersebut. 3 teman saya tetap berangkat dan saya cuma bisa gigit jari  sambil nangis di pojokan kamar saat mereka mengirimkan foto-foto di pulau Lengkuas dengan langit birunya dan sambil snorkling pula. Akhh.. tidak!! Saya iri, saudara-saudara!! Jadilah saya masih penasaran dengan pulau-pulau di Babel sampai kebawa mimpi nih. Fix deh, saya harus kembali lagi ke Belitung!

Monday, March 12, 2018

BERBURU MATAHARI TERBENAM DI CANDI IJO

Setelah lama tidak mengunjungi kota Yogyakarta, saya berkesempatan untuk mengunjungi kota ini kembali. Kesempatan kali ini saya gunakan untuk mengnjungi candi-candi lainnya yang sebenarnya banyak tersebar di kota pelajar ini. Saya pernah mengunjungi candi Prambanan, candi Ratu Boko, candi Lumbung, candi Bubrah dan candi Sewu.

Baca juga : 3 Situs Candi di Areal Candi Prambanan
Candi Ijo, tempat berburu sunset di Yogyakarta
Dengan iming-iming "ini candi tertinggi di wilayah Yogyakarta" kata adik saya, maka saya pun berangkat menuju wilayah Sambirejo dengan menggunakan motor. Sepanjang perjalanan kesana adik saya menunjukkan bukit tempat candi ini berasal dan berkata "Tuhh keliatan kok dari sini candinya di atas bukit sana". Please deh.. itu bukit dari jalanan aja barisan pohon juga tidak kelihatan, apalagi candi, apalagi kalau ngelihatnya dari atas motor yang sedang ngebut begini. Saya mah cuma iya-iya saja aja deh. Hehehe.

Popular Posts